Monday, 9 March 2015

Pekan kesepuluh di Liga Blogger Indonesia 2015 kali ini mengangkat tema "Menjadi Blogger Profesional." Sebelum menginjak ke pembahasan yang lebih lanjut, ada pertanyaan yang muncul di benak saya. Apa sih ukuran profesional untuk seorang blogger? Apakah karena mendapat penghasilan dari ngeblog? Ataukan Blogger menjadi sebuah profesi dari seseorang? Atau menjadi orang terkenal karena blognya tentah suatu bidang (baca: expert) (?) yang sering saya dengar dengan sebutan "mastah" atau karena ia konsisten menulis dalam sebuah blog? Timbul banyak pertanyaan kan....

Apasih profesional itu?
Dalam wikipedia menjelaskan bahwa seseorang profesional adalah seseorang yang menawarkan jasa atau layanan dengan protokol dan peraturan dalam bidang yang dijalaninya dan menerima GAJI sebagai upah atas jasanya. Kriteria utama seseorang itu profesional adalah berpengetahuan pakar / ahli dalam bidang seseorang itu berkarya. Sedangkan dalam dalam konteks lain, misalnya pada web kelas inspirasi, seseorang disebut profesional adalah seseorang yang sudah bekerja dalam bidang tertentu. Jadi Blogger Profesional itu? Seseorang yang ahli dalam bidang per-blogger-an yang mana dari kegiatannya tersebut (ngeblog) ia mendapatkan upah atas jasanya ngeblog.

Dari keterangan diatas timbul lagi pertanyaan. "apakah benar definisi blogger seperti itu?" apakah kita blogger profesional?

Menurut saya pribadi. Kita menulis itu adalah bidang yang kita jalani entah sebagai profesi atau sekedar hobi, dengan kata lain nge-blog adalah kegiatan yang kita sukai di luar rutinitas kita dalam bekerja. Namun tidak tertutup kemungkinan dari mengelola blog kita bisa berpenghasilan dan fokus dia mencari penghasilan dari ia ngeblog. Sebut saja "Satruk" anak SMA dari jawa tengah yang sudah terkenal penghasilannya dari ia ngeblog (dalam konteks ini, penghasilan ia dari Google adsense yang ia jalani). Namun di sisi lain adapula blogger yang sekedar menulis untuk menyalurkan di luar rutinitasnya bekerja, sekolah, kuliah atau lainnya. mereka menjalani dibidang per-blogger-an (menulis) sekedar berbagi dan menyalurkan hoby mereka tidak untuk money orientedMeskipun mereka menulis tidak mendapatkan uang namun mereka mendapatkan KEPUASAN dan RASA SENANG telah telah berbagi dan hoby menulisnya telah tersalurkan, namun tidak menutup kemungkinan mereka juga berpeluang untuk mendapatkan penghasilah dari kegiatannya dan jasa ia ngeblog. dan itu sangat mungkin.

So tergolong yang manakah kalian? 
Jangan malu untuk mengatakan "I'm a Prefessional Blogger"


sumber: wikipedia dan kelasinspirasi.org 

43 comments:

  1. Ulasan yang menarik. Jadi yg dimaksud blogger professional itu apa?

    ReplyDelete
  2. Entah saya berada di posisi mana. Akan tetapi saya ingin menjadi blogger profesional dong! Tulisannya menggugah, kak.

    ReplyDelete
  3. Kalau aku sih blogging buat sharing pengetahuan aja. Nah, kan rasanya seneng tuh kalau ada orang lagi nyari solusi dan ternyata solusinya itu ada di blog kita. Apalagi setelah itu orangnya jadi expert. Rasanya tu senang gitu.

    Kalau menurut penulisnya gimana ni...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya setuju dengan anda. Itu tandanya blog kita bermanfaat

      Delete
  4. Kalau saya siih menulis untuk melatih cara penulisan dan penyampaian saya kepada pembaca. Soal profesional atau enggak biar waktu yang menjawab hehe

    Salam kenal

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah ini saya juga setuju. Banyak motivasi seseorang itu menulis di blog

      Delete
  5. typo di tentah suatu bidang harusnya tentang suatu bidang

    ooh berarti aku nge blog karena hobi ya?
    hmmm
    baru tahu

    makasi

    @guru5seni8
    http://hatidanpikiranjernih.blogspot.com

    ReplyDelete
  6. profesional adalah proses. nikmati saja proses itu :)

    @f_nugroho

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe iya bung sama seperti yang kamu tulis di blog mu..

      Delete
  7. Kalo saya ngeblog karena pengen jadi penulis hebat karena itu sudah menjadi cita awal ngeblog

    ReplyDelete
  8. Kebiasaan yang baik akan menghasilkan sesuatu yang baik, begitu juga sebaliknya. Nah konsep pembiasaan tersebut bila disingkronkan dengan semangat berbagi melalui informasi dan tulisan lewat blog pastinya suatu saat juga akan mendapatkan hasil yang baik pula. Yakinlah ^_^

    ReplyDelete
  9. memang beda-beda niat seseorang menjadi blogger

    ReplyDelete
  10. yup nggak selamanya blogger profesional kudu harus menghasilkan uang, kalo saya pribadi profesional itu lebih ke keahlian dan kecintaan terhadap profesinya

    ReplyDelete
  11. Ngeblog, bisa menjadi kesenangan tersendiri. Dan menulisnya karena hobi atau sekedar cuap-cuap, yang penting bisa menjiwai lah. :)

    ReplyDelete
  12. Karena hobinya nulis, maka apa yang ditulis akan mendatangkan kesenangan tersendiri. Buktinya walaupun gak dibayar seneng-seneng aja nulis di blog, iya nggak? hehe..

    ReplyDelete
  13. Kalau aku membuat blog memang dari awal untuk mencari penghidupan,

    ReplyDelete
  14. Keren banget, saya pengen banget jadi blogger professional, semoga bisa, step by step memang harus rutin banget hehehe

    ReplyDelete
  15. semoga sukses menuju blogger profesional, Adib ^_^ @RuriOnline

    ReplyDelete
  16. Saya awalnya juga bingung apa itu blogger profesional, karena memang nggak pernah terpikir kesana.
    Eh ternyata menjadikan blogger sebagai profesi....... nah saya sedang merintis yukk

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sippp... Sukses buat kita semua mas rizal hehe

      Delete
  17. saya belum profesional mas..masih ngeblog semuanya sih..he he
    salam kenal, admin satriyoku

    ReplyDelete
  18. Aku hanya mau jadi blogger biasa-biasa aja.

    ReplyDelete
  19. Pingin nulis, nulis saja. Nanti kan banyak undangan yang nyusul. Termasuk undangan tahlilan... :)

    @nuzululpunya

    ReplyDelete
  20. Ikutan nimbrung mas... untuk menjadi blogger yang profesional yang tentunya menghasilkan manfaat yang untuk diri sendiri dan juga orang lain perlu belajar dan fokus dasn berkesinambunganb

    ReplyDelete
  21. Replies
    1. ane percaya om Satruk,, ente suhune masalah money :D :D :D
      ane dibagi juga gapapa :D

      Delete

terimakasih ^_^