mengerjakan apa yang memang kita tidak minati dan tidak sukai adalah hal yang paling tidak mengenakkan sepanjang hidup yang pernah aku rasakan. Namun bagaimana lagi ini sudah terlanjur dan sudah berjalan beberapa tahun.
HAFALAN adalah suatu hal yang kurang aku sukai sejak duduk di bangku mts sewaktu di pondok hingga lulus aliah. Namun, kini ku selalu di hantui dengan yang namanya hafalan. Entah kenapa hal yang ku tidak suka justru malah menemuiku sedang yang menjadi obsesiku, yang menjadi keinginanku justru hilang entah kemana.
Ku suka menggambar, tapi kini hilang ditelan waktu dihabiskan oleh kegiatan-kegiatan yang membosankan yang membuatku stres dan yang selalu menghantuiku.
pernah juga ku berkeingininan mempunyai kamera, karena memang aku hobby dan suka hunting foto-foto alam, tumbuhan, hewan yang bisa membuat diriku tenang menghilangkan beban pikiran dan stres. namun apa lagi-lagi dihalangi oleh beberapa faktor yang justru membuatku tidak tenang dan semua kebalikan dari yang ku harapkan.
Namun Alhamdulillah ada satu hal yang aku inginkan dan memang aku harapkan yang mungkin sampai sekarang masih bisa aku lakukan. "Mencari uang sendiri dari usahaku sendiri" Ku mulai belajar bagaimana dapat menghasilkan penghasilan dari usahaku sendiri, meski masih langkah awal, dengan penghasilan yan g pas namun rasanya amat sangatlah senang dan bangga bisa merasakan hidup dengan penghasilan sendiri meski pas pasan. Karena inilah salah satu hal yang aku cita-cita kan dari dulu yakni menjadi seorang PENGUSAHA. Meskipun harus merintis sedikit demi sedikit. Menabung sedikit demi sedikit namun aku suka.
Memang menyenangkan ketika kita melakukan hal yang kita senangi dari awal begitu sebaliknya. So.. bagaimana dengan HAFALAN ITU...? ? ? #dia seperti hantu.. so what sould i do????
0 comments:
Post a Comment
terimakasih ^_^